Kota Sungai Penuh Peringati World Walking Day 2022

    Kota Sungai Penuh Peringati World Walking Day 2022

    SUNGAIPENUH, JAMBI -  Masyarakat Kota Sungai Penuh dari berbagai komponen hari minggu (2/10), tumpah ruah mengikuti acara peringatan hari jalan kaki sedunia (World Walking Day ) 2022 yang dilepas langsung Walikota, Ahmadi Zubir, didampingi Wawako, Alvia Santoni. 

    Turut hadir mengikuti kegiatan tersebut, unsur forkompimda, Sekretraris Daerah, Alpian, Ketua TP PKK, Herlina Ahmadi,  Ketua Dharma Wanita, winda Rahayu, jajaran pemerintah Kota Sungai Penuh, pimpinan dan karyawan  BUMN/BUMD, instansi vertikal dan unsur lainnya. 

    Wako Ahmadi dan wawako Alvia Santoni  tampak berbaur bersama masyarakat menyusuri rute jalan kaki diawali dari lapangan Merdeka Kota Sungai Penuh. 

    "Jalan kaki adalah olahraga yang ringan, mudah dan murah, tapi memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan, " terang Wako Ahmadi. 

    Wako Ahmadi mengajak warga kota Sungai Penuh untuk menjadikan jalan kaki sebagai bagian dari gaya hidup. " Selain menjaga kondisi kesehatan, jalan kaki juga menjadi momen untuk membangun kedekatan sosial antar warga masyarakat, " jelasnya. (Hms)

    sungaipenuh kerinci jambi
    Soni Yoner

    Soni Yoner

    Artikel Sebelumnya

    Hari Batik Nasional, Ribuan Batik Dipamerkan...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Kerinci Minta Perumda Tirta Sakti...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia
    Kapolda Papua Kerahkan Satgas Operasi Damai Cartenz untuk Kejar Pelaku Kekerasan Bersenjata di Yalimo
    PN Rembang Gelar Public Campaign Zona Integritas di Pantai Karang Jahe
    Satgas Yonif 715/Motuliato Bagikan sembako kepada Masyarakat di Puncak Jaya, Papua

    Ikuti Kami